pagi ini saya mau bahas makanan favorit suami, yang suka banget sama tempe goreng. tempe bisa dimasak dengan berbagai cara, bisa di goreng, di oseng, bahkan di campur dengan sayuran juga bisa. tapi di sini saya akan membagikan resep masakan tempe goreng saja. yuk kita bikin tempe goreng favorit.
bahan-bahan nya:
1. Tempe
2. Bawang putih
3. Garam
4. Penyedap Rasa
5. Air
Bahan Untuk Sambelnya :
1. Cabe 7 Biji
2. Bawang Putih
3. Gula Merah
4. Kecap Manis
Cara Membuatnya :
1. Potong Tempe dengan ketebalan 1 cm
2. haluskan bawang putih kemudian campurkan garam dan penyedap rasa secukupnya dan beri air sedikit saja.
3. kemudian masukkan tempe ke bumbu yang di haluskan tadi dan biarkan direndam selama 30 menit biar rasa bawang putihnya meresap.
Kemudian kita membuat sambalnya :
1. haluskan bawang putih
2. haluskan gula merah
3. haluskan cabe
4. aduk rata bawang putih, gula merah dan cabe
5. beri kecap manis secukupnya.
selamat mencoba dan menikmati :)
0 komentar:
Posting Komentar